PWI bersama Pemuda Sepintas Kumpulkan 15 juta Bantu Korban Tsunami

TulangBawang, (ISN) – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Tulangbawang bersama organisasi pemuda mengumpulkan donasi Rp15 juta untuk membantu korban Tsunami di Lampung Selatan, Jumat (28/12/2018).

Pengalangan dana ini dilakukan dari tanggal (24-25-26-27-28/12/2018), terakhir hari ini. Dana yang di kumpulkan dari organisasi pemuda, Anak Lampung Banjar Agung Bersatu (Albabers) Rp8 juta, Posko Pemuda Aktif (Pospema), dan Sekumpulan Pemuda Lintas (Sepintas) Rp7 juta. Total keseluruhan Rp15 juta.

Ketua PWI Tulangbawang Abdul Rohman, SH mengucapkan terimakasih kepada organisasi pemuda yang sudah bersusah payah meluangkan waktunya, berpanas-panasan mengumpulkan uang dari para supir pengguna jalan lintas timur.

“Semoga apa yang kalian lakukan, untuk meringankan beban para saudar kita yang tertimpa musibah tsunami di kabupaten Lampung Selatan. Menjadi amal ibadah kita, di akherat kelak,” ucapnya.

Lanjut Rohman, dana yang sudah terkumpul ini akan kita belanjakan terlebih dahulu di Bandarlampung, karena imfo dari ketua PWI Lampung Selatan setokan tempat belanja di Lamsel sudah mulai menipis.

“Jadi besok kita akan belanjakan uang ini sesuai dengan kebutuhan, saudara-saudara kita yang ada di Lamsel. Itu juga kita akan berkoordinasi dengan ketua PWI Lamsel menanyakan apa saja yang di butuhkan,” paparnya. (MDSNews)

Loading