UBL Terapkan Mesin Press Sampah Untuk Tingkatkan Kinerja Bank Sampah di Lampung Tengah

LAMPUNG TENGAH (ISN) – Universitas Bandar Lampung (UBL) sebagai kampus swasta terbaik di Sumatera Bagian Selatan (Sumbagsel) secara aktif terus melakukan terobosan guna mewujudkan kehidupan masyarakat yang lebih baik. Dengan mengusung filosofi Solution for Present and Future, UBL secara nyata telah hadir di tengah masyarakat dalam memberikan berbagai solusi khususnya bagi masyarakat Kecamatan Sendang Agung dan Kecamatan Kalirejo Kabupaten Lampung Tengah.

Ketua Tim Pengabdian kepada Masyarakat UBL Drs. Soewito, MM mengatakan bahwa kehadiran UBL di tengah masyarakat Kecamatan Sendang Agung dan Kecamatan Kalirejo Kabupaten Lampung Tengah kali ini adalah untuk memberikan solusi atas permasalahan yang dihadapi Bank Sampah Wedok Sendang Berkarya (WSB) dan Bank Sampah Kalirejo Bersih Mandiri (KBM) terkait ketidakefisienan ruang untuk penyimpanan dan pengangkutan sampah plastik seperti gelas dan botol plastik bekas minuman. Ketidakefisienan ruang dalam hal ini menyebabkan biaya angkutan sampah plastik menjadi mahal sehingga kinerja bank sampah menjadi tidak optimal.

“Kami hadir disini melalui Program Penerapan Teknologi Tepat Guna (PPTTG) Kepada Masyarakat Tahun 2019 dimana UBL bekerjasama dengan Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi (Kemenristekdikti) telah merancang dan membuat teknologi tepat guna berupa mesin press sampah plastik sebagai upaya untuk memberikan solusi praktis bagi permasalahan yang dihadapi Bank Sampah WSB dan KBM,” ungkap Soewito

“Mesin Press Sampah Plastik ini memiliki daya tekan sekitar 15 ton sehingga mampu mengefisienkan ruang ruang penyimpanan sampah gelas dan botol plastik hingga 60 persen. Penerapan mesin press sampah plastik tersebut akan meningkatkan kinerja bank sampah WSB dan KBM khususnya kinerja proses pengangkutan sampah plastik dari lokasi bank sampah ke industri pengolahan sampah plastik,” tambah Soewito

UBL secara resmi telah menyerahkan Teknologi Tepat Guna (mesin press sampah plastik) kepada Bank Sampah WSB dan KBM pada hari Rabu tanggal 30 Oktober 2019 di lapangan Sendang Rejo, Kecamatan Sendang Agung, Kabupaten Lampung Tengah yang ikut dihadiri juga oleh anggota DPR RI Ir. Hj. Dwita Ria Gunadi, perwakilan Camat Sendang Agung, perwakilan Camat Kalirejo, perwakilan Polsek pembantu Sendang Agung, perwakilan Danramil pembantu Sendang Agung, perwakilan Puskesmas, perwakilan sekolah, tokoh masyarakat dan warga masyarakat Kecamatan Sendang dan Kalirejo.

Dalam sambutannya Soewito yang didampingi oleh anggota tim Budhi Waskito menegaskan bahwa penerapan mesin press sampah plastik oleh Bank Sampah WSB dan KBM merupakan tonggak penting dalam peningkatan kinerja mereka di masa depan. Penerapan mesin press sampah plastik tersebut secara berkelanjutan harus mampu juga mendorong terjadinya peningkatan keberdayaan dan kesejahteraan masyarakat yang secara teratur aktif dalam pengelolaan sampah plastik tersebut.

Ir. Hj. Dwita Ria Gunadi, anggota DPR RI yang turut hadir dalam kegiatan ini sangat mengapresiasi apa yang telah dilakukan oleh tim UBL ini dan mengatakan bahwa masyarakat harus membiasakan diri dalam mengelola sampah plastik. “Terima kasih dan apresiasi yang tinggi saya berikan kepada Tim UBL yang telah memberikan solusi bagi masyarakat Kecamatan Sendang Agung dan Kecamatan Kalirejo Kabupaten Lampung Tengah. Saya mengajak masyarakat untuk “Ayo Menabung Sampah, Ubah Sampah Menjadi Rupiah” agar keberdayaan dan kesejahteraan masyarakat dapat meningkat melalui pengelolaan sampah,” ungkap Ria Gunadi.

Selain itu dia menghimbau masyarakat agar lebih bijak dalam menggunakan plastik dengan menggunakan tumbler sebagai botol minuman sejak dini. Dalam kesempatan tersebut juga dibagikan ratusan tumbler kepada masyarakat sebagai komitmen untuk dalam pengurangan penggunaan plastik oleh anggota DPR RI ini.
(Red)

Loading