Polres Lamsel Bersama Basarnas bantu Evakuasi KMP Mutiara Persada II Yang Kandas di perairan Selat Sunda

BAKAUHENI- (ISN)- Dini Hari sekira Pukul 03.45 Kapal KPM Mutiara Bersada ll yang membawa 516 Penumpang kandas Di perairan sekitar Pulau Rimau dan ingin menuju ke palabuhan Bakauheni.

Kronologis kejadian, KMP Mutiara Persada ll yang akan Bersandar tiba-tiba terbawa arus dan membuat kapal tersebut tersangkut batu pada bagian lambung kapal bagian kanan.

Polisian Resort (Polres) Lampung Selatan Di pimpin Kabag Ops Polres Lamsel, Kompol Yuspita Ujang dan di bantu oleh 30 Personil Sabhara, bersama Pol Airud mengevakuasi kapal KMP Mutiara Persada ll .

Kompol Ujang Mewakili Kapolres Lamsel AKBP. M. Syarhan.Sik mengungkapkan, dirinya dan personil langsung menuju lokasi setelah mendengar laporan oleh laka laut.
” Begitu mendapat Laporan karamnya Kapal Mutiara Persada ll di perairan Rimau Balak Bakauheni kami bergerak dan kerahkan puluhan Personil guna membantu proses Evakuasi korban yang terjebak didalam kapal tersebut” Ujarnya

Lebih Lanjut Ujang panggilan akrabnya, Sekitar 310 penumpang dari 516 penumpang kapal Mutiara Persada ll yang sementara berhasil di evakuasi oleh pihaknya bersama Basarnas Lampung

” Sampai Pada Pukul 10.15 Wib, Kami bersama Instansi terkait berhasil mengevakuasi sekitar 310 Penumpang dari 516 penumpang yang berada di dalam kapal, Mudah-mudahan semua penumpang dapat terevakuasi seluruhnya, dan sampai saat ini kami pihak kepolisian belum menerima laporan adanya korban jiwa” Tandasnya.

Untuk diketahui info terkini oleh Kapolres Lamsel AKBP. M. Syarhan S.ik melalui WhatsAap mengatakan bahwa saat ini semua penumpang sudah terevakuasi.

” Ya , Saat ini semua penumpang sudah di laksanakan Evakuasi dan Kapal Yang Kandas Akan Di bawa Ke Dermaga BBJ” jelasnya. (Azharie)

Loading